PEMILU RAYA : Ketua & Wakil Ketua BEM Poliban Yang Baru
Pemilu Raya ialah pemilihan ketua BEM dan wakil BEM atau disebut juga Presma dan Wapresma yang dilaksanakan setelah habis satu periode masa jabatan BEM. Sehubungan dengan berakhirnya masa jabatan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) periode 2012-2013 maka diselenggarakan pemilu raya guna memilih Presma dan Wapresma untuk periode berikutnya. Namun pemilu raya kali ini sedikit terlambat dikarenakan beberapa hal, sehingga pemilu raya tahun ini baru bisa dilaksanakan pada 12 Maret 2014 yang seharusnya dilaksanakan sekitar bulan desember 2013.
Sebelum dilaksanakan nya pemilu raya, para kandidat Capres dan Cawapres melakukan beberapa proses mulai dari tes teori, tes wawancara, lalu baru para kandidat yang lulus diberi kesempatan untuk memilih pasangannya masing-masing. Setelah mereka berkualisi, mereka diberi kesempatan untuk mencari tim sukses mereka masing-masing. Mereka diberi kesempatan untuk kampanye lalu orasi kepada para mahasiswa untuk memperkenalkan diri, menyampaikan visi misi, dan program kerja mereka jika terpilih. Orasi tersebut dilaksanakan pada tanggal 10 maret 2014 yang dihadiri oleh Direktur, Pembantu Direktur III beserta perwakilan HMJ dan UKM dan mahasiswa umum.
Kandidat-kandidat yang terpilih adalah hasil dari koalisi HMJ dan UKM yang ada di Politeknik Negeri Banjarmasin. Kandidat-kandidat tersebut yaitu : Wahyu Fitriadi dari HMS dan Rahmi Febrianty dari HMB di nomor urut 1, M. Ramadhan Anshori dari HMM dan Ahmad Baihaqie dari UKM Kempo di nomor urut 2, Adi Pratsa Fitri Ramadhani dari HIMA dan Rizki Ario Wibowo dari UKM MG di nomor urut Tiga.
Pada saat pelaksanaan pemilu raya ada 9 titik pemungutan suara. Dari semua titik tersebut diperoleh sebanyak 1.654 suara, nomor urut 1 memperoleh 794 suara, nomor urut 2 memperoleh 392 suara, nomor urut 3 memperoleh 275 suara, ada 173 suara yang tidak sah dan 20 suara yang abstain.
Di hari yang sama dengan pemungutan suara, dilakukan juga perhitungan suara pada sore hari nya. Dari hasil perhitungan tersebut terpilihlah pasangan nomor urut satu, Wahyu Fitriadi dari HMS dan Rahmi Febrianty dari HMB sebagai Presma dan Wapresma BEM Poliban yang baru.
PEMILU RAYA : Ketua & Wakil Ketua BEM Poliban Yang Baru
Reviewed by LPM Lensa Poliban
on
Minggu, Mei 11, 2014
Rating:

Tidak ada komentar