Halal Bihalal Virtual Bersama Alumni Poliban

 


Pada lebaran kali ini kita  masih bergelut dengan pandemi sehingga mengakibatkan belum bisa bertemu secara langsung dengan keluarga, kerabat dan orang-orang terdekat kita.  Terlebih lagi dengan diterapkannya larangan mudik demi mencegah penyebaran pandemi. Untuk itu, halal bihalal virtual atau silaturahmi secara online pun bisa menjadi pilihan yang tepat.

Selain dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja, halal bihalal secara virtual juga tidak membutuhkan biaya yang banyak karena semuanya dilakukan secara online. Cukup dengan persiapan yang sederhana yaitu akses internet, aplikasi pendukung untuk halal bihalal dan media penghubung yang digunakan seperti smartphone ataupun laptop.

Karena problematika yang ada inilah, maka Politeknik Negeri Banjarimasin mengadakan “Halal Bihalal Virtual Alumni Poliban” melalui Instagram @poliban_official yang dihadiri oleh para alumni, mahasiswa dan followers akun Instagram tersebut. Acara ini telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 22 Mei 2021 yang dimulai dari pukul 16.30 WITA s.d. selesai.

Yang membuat halal bihalal virtual kali ini tak kalah seru adalah para alumni diberikan kesempatan untuk bergabung dalam siaran langsung Instagram tersebut, dimana mereka saling berbagi pengalaman dan kenangan selama menimba ilmu di kampus tercinta. Beberapa alumni juga merekomendasikan Politeknik Negeri Banjarmasin sebagai salah satu sekolah tinggi terbaik dengan pendidikan vokasi di Kalimantan Selatan, yang cocok untuk dijadikan pilihan karena praktiknya yang lebih dominan.

“Alasan kenapa saya memilih Poliban yaitu karena di kampus ini metode pembelajarannya lebih banyak praktik daripada teorinya,” ucap salah satu alumni.

“Ya, sangat betul sekali. Untuk rasio perbandingannya sendiri, Politeknik Negeri Banjarmasin menerapkan 60% praktik dan 40% teori.”, jelas pembawa acara halal bihalal, Bapak Rizki Fadhillah, S. ST., M. Tr. Bns., CIRBD.

Halal bihalal ini merupakan ajang silaturahmi bagi para alumni dan tentunya seluruh ‘keluarga’ Politeknik Negeri Banjarmasin. Walaupun tak bisa dilaksanakan secara langsung akibat pandemi, namun hal ini tak menghalangi kita semua untuk tetap saling menjaga tali silaturahmi meski lewat virtual. Semoga di halal bihalal alumni selanjutnya kita semua dapat dipertemukan secara langsung.

 

Penulis : Hana Sayyida Fitri, Muhammad Rezki Fatrio, dan Adika Rezki Annafi


Halal Bihalal Virtual Bersama Alumni Poliban Halal Bihalal Virtual Bersama Alumni Poliban Reviewed by LPM Lensa Poliban on Senin, Mei 24, 2021 Rating: 5

1 komentar