Komunitas Policy Kembali Gelar Poliban English Competition

         Poliban English Community atau yang dikenal dengan nama Komunitas Policy merupakan komunitas yang menjadi wadah bagi para mahasiswa Poliban untuk menyalurkan bakat serta minat mereka dalam berbahasa Inggris seperti story telling, debate, newscasting dan speech.

         Komunitas Policy Poliban di tahun ini kembali mengadakan lomba Poliban English Competition yang diperuntukan untuk mahasiswa Poliban. Lomba tersebut diselenggarakan secara luring pada 26 November 2022. Lomba yang diadakan setiap 2 tahun sekali ini kembali melombakan 4 macam kategori lomba yang terdiri dari lomba Debate, Newscasting, Speech, dan Story Telling.

         Lomba tahun ini diikuti sangat antusias oleh para peserta terbukti dari banyaknya peserta yang mengikuti ajang lomba tersebut dibandingkan dengan lomba yang diadakan 2 tahun lalu, dikarenakan pada tahun 2020 dilaksanakan secara daring dan juga bertepatan dengan masa pandemi Covid–19.

         Tujuan diadakannya lomba tersebut ialah menjadi ajang para mahasiswa Poliban untuk menunjukan bakat dan minatnya pada bahasa Inggris. Agar kiranya dapat menjadi motivasi bagi para peserta maupun mahasiswa untuk lebih mengeksplor dan lebih memperdalam tentang kemampuan dalam berbahasa Inggris.

         “Dengan diadakannya lomba tersebut diharapkan para mahasiswa serta mahasiswi Poliban semakin tertarik dengan bahasa Inggris dan lebih meningkatkan kemampuan dalam berbahasa Inggrisnya baik di debate, speech, storytelling, serta newscasting.” ucap Maisa Nina Lutfiya, ketua pelaksana yang diwawancarai secara ekslusif secara daring.

         Bagi para peserta yang memenangkan lomba akan mendapatkan uang pembinaan, piala, serta sertifikat. Dan untuk semua peserta akan mendapatkan sertifikat.


Penulis: Roziyatin

Komunitas Policy Kembali Gelar Poliban English Competition Komunitas Policy Kembali Gelar Poliban English Competition Reviewed by LPM Lensa Poliban on Selasa, November 29, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar