Kembali Berjuang! LPM Lensa Poliban Kembali Berkompetisi di Polytechnic Creative Festival 2024

 


    Politeknik Negeri Banjarmasin (Poliban) kembali berpartisipasi dalam kompetisi Polytechnic Creative Festival (PC Fest) dengan mendelegasikan beberapa orang perwakilan dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) LPM Lensa Poliban.
    PC Fest adalah kompetisi kreatif mahasiswa Politeknik se-Indonesia yang diselenggarakan oleh Badan Koordinasi Kemahasiswaan (Bakorma) Politeknik se-Indonesia. PC Fest merupakan kompetisi mahasiswa Politeknik pertama yang mendapatkan gelar dan dilengkapi Masterclass sejak tahun 2022. 
    Masterclass merupakan sesi dimana para peserta diberikan ‘bekal’ untuk berkompetisi dari para ahli dibidangnya. Sesi Masterclass biasanya diadakan untuk lomba kategori individu. Hal ini tentunya dapat mengembangkan lagi bakat dari para peserta yang mengikuti kompetisi PC Fest tersebut.
    Sejak pertama kali diadakannya kompetisi PC Fest pada tahun 2022, LPM Lensa sudah 3 kali mengikuti kompetisi PC Fest tersebut setiap tahunnya. Pada tahun ini, Pembukaan kompetisi PC Fest dimulai pada tanggal 25 September 2024 dan berakhir pada tanggal 26 September 2024.
    Sesaat diumumkan kembali bahwa PC Fest 2024 akan segera diselenggarakan, LPM Lensa melakukan seleksi terbuka untuk seluruh anggota LPM Lensa. Berikut adalah kategori lomba yang diikuti oleh perwakilan LPM Lensa dalam kompetisi Polytechnic Creative Festival 2024: 
  1. Ahmad Arifandi, sebagai perwakilan kategori Campus Magazine
  2. Revalina Aulia Anggraeni, sebagai perwakilan kategori Street Photography
  3. Achmad Ismail, sebagai perwakilan kategori Visual Digital Poster
    Setelah 3 kali mengikuti kompetisi PC Fest, LPM Lensa selalu berhasil membawa pulang gelar juara dari setiap cabang lomba yang diikuti. “Untuk PC Fest tahun 2022 dan 2023 kita selalu mendapatkan juara, entah itu kategori atau juara utama,” ucap Ahmad Arifandi selaku Pimpinan Umum LPM Lensa.
    Seperti pada tahun 2023 lalu LPM Lensa berhasil mendapatkan juara 1 Nilai Sosial Street Photography, Juara 3 Pemberitaan Campus Magazine, Juara 3 Campus Media Online/Website, dan Juara 2 Kategori Visual Digital Painting
   “Pengalaman dari sebelum-sebelumnya tentu sangat berpengaruh bagi kami, karena sebelumnya kompetisi ini diadakan di Politeknik Negeri Media Kreatif dan tahun ini diadakan di Politeknik Negeri Jakarta. Jadi, mulai dari pendaftaran, persyaratan, dan lain-lain lumayan berubah,” tutur Ahmad Arifandi.
    Semoga di tahun-tahun selanjutnya LPM Lensa dapat mengirimkan lebih banyak perwakilan untuk mengisi seluruh kategori yang tersedia dalam kompetisi PC Fest. “Harapannya untuk kompetisi tahun ini pastinya para perwakilan dapat menampilkan karya-karya yang terbaik, dan juga semoga tidak hanya menjadi juara kategori tetapi juga dapat juara utama,” tutup Ahmad Arifandi di akhir wawancara.

Penulis: Arsyla Aika Nurrizky Hidayat

Kembali Berjuang! LPM Lensa Poliban Kembali Berkompetisi di Polytechnic Creative Festival 2024 Kembali Berjuang! LPM Lensa Poliban Kembali Berkompetisi di Polytechnic Creative Festival 2024 Reviewed by LPM Lensa Poliban on Rabu, September 25, 2024 Rating: 5

Tidak ada komentar